Selasa, 25 September 2012

Real Madrid Mendapatkan Kemenangan Kedua Setelah Mengalahkan Rayo Vallecano


Real Madrid meraih kemenangan kedua mereka di Primera Liga Spanyol musim ini dengan menumbangkan tuan rumah Rayo Vallecano 2-0 di Estadio del Rayo Vallecano, Selasa (25/9) dinihari WIB.

Dua gol Los Blancos dicetak Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo di masing-masing babak.

Berkat kemenangan ini, Real Madrid naik ke peringkat ketujuh dengan raihan tujuh poin dari lima pertandingan di awal musim ini.

Pertandingan ini sedianya digelar satu hari sebelumnya, Senin (24/9) dinihari WIB. Namun, diundur karena adanya sabotase listrik yang dilakukan sejumlah fans yang memprotes manajemen Rayo.

Real Madrid langsung unggul pada menit ke-13. Backheel Marcelo di sektor gelandang mengawali serangan tim tamu, yang berunjung dengan kiriman bola kepada Angel Di Maria. Winger asal Argentina itu kemudian mengirimkan umpan crossing rendah kepada Benzema yang dilanjutkan dengan tendangan ke gawang yang sudah kosong.

Michael Essien dan Luka Modric mendapat kesempatan tampil, mengungguli Sami Khedira dan Mesut Ozil. Modric nyaris mencetak gol pertamanya saat melepaskan tendangan dari jarak cukup dekat, namun bola mengarah tepat kepada penjaga gawang.

Pasukan Jose Mourinho berambisi meraih kemenangan dalam pertandingan ini karena mereka sebelumnya menelan dua kekalahan, satu imbang, dan satu kemenangan di empat pertemuan sebelumnya. Rayo sendiri selalu kalah dalam delapan pertandingan terakhir lawan Real Madrid. Kemenangan terakhir didapat pada 15 tahun lalu.

Kiper Real Madrid Iker Casillas tampil bagus saat mengantisipasi sundulan kepala Andrija Delibasic, sebelum peluang Mikel Labaka mampu dimentahkan Xabi Alonso.

Real Madrid nyaris memperbesar keunggulan jelang pertandingan babak pertama akan berakhir. Benzema mencari ruang untuk menerima umpan Ronaldo, namun usahanya masih bisa digagalkan kiper Rayo, Ruben.

Di awal babak kedua, Benzema juga nyaris mencetak gol lagi andai ia tidak berada dalam posisi off-side. Beberapa saat kemudian, Di Maria juga tidak mampu memanfaatkan peluang lewat tendangan bebas.

Modric ditarik keluar dan digantikan Ozil saat pertandingan menyisakan 25 menit lagi. Tepatnya, sebelum Joe Carlos memiliki peluang lewat tendangan dari luar kotak penalti yang masih belum menemui sasaran.

Real Madrid mendapat hadiah penalti pada menit ke-70 setelah crossing Ronaldo mengenai tangan Jordi Amat secara sengaja. Ronaldo sendiri yang mengeksekusi tendangan penalti, dengan memperdaya Ruben yang salah dalam membaca arah bola.

Tiga menit berselang, Ronaldo nyaris mencetak gol keduanya dalam pertandingan ini jika sepakannya meneruskan umpan Gonzalo Higuain, yang masuk menggantikan Benzema, tidak membentur tiang gawang.

Saat pertandingan menyisakan dua menit lagi di waktu normal, Ozil berhasil meneruskan umpan terobosan Ronaldo dengan memasukkan bola ke dalam gawang Ruben. Namun, gol itu dianulir wasit karena sang gelandang sudah terjebak off-side.

Saat pertandingan tinggal hitungan detik, Cassado diusir dari lapangan karena mendapat kartu kuning kedua usai melakakukan pelanggaran keras terhadap Ozil. Real Madrid menutup pertandingan dengan modal kemenangan yang berharga, meski jarak dengan Barcelona masih terpisahkan delapan poin.

goal.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar