Rabu, 10 Oktober 2012

Milanisti: Pengkhianat, Kembalikan Alat Bantu Jantung Kami


Duel bergengsi terjadi pada Derby Della Madonina antara AC Milan dan Inter Milan, Minggu (7/10/2012). Tidak hanya di dalam lapangan, suasana panas juga terasa di kursi penonton.

Pasalnya fans fanatik AC Milan melakukan aksi provokatif di tribun. Mereka melebarkan spanduk berisi "hujatan" kepada Antonio Cassano. Pemain berjuluk The Peter Pan memang menjadi musuh pendukung AC Milan. Dia dianggap berkhianat kepada AC Milan dengan hengkang ke rival sekota mereka.

Dalam spanduk mereka, fans AC Milan menuliskan pesan yang berisikan "Cassano. Pengkhianat! Kembalikan defibrillator (alat bantu jantung) kami". Cassano memang sempat menderita kelainan jantung dan mendapatkan penanggungan perawatan dari AC Milan.

Aksi ini tak luput dari pantauan Federasi Sepak Bola Italia (FIGC). Ulah mereka pun berujung denda yang merugikan klub besutan Massimiliano Allegri. AC Milan pun didenda sebesar delapan ribu euro.

AC Milan sendiri akhirnya kalah 0-1 dari Inter. Kubu lawan meraup tiga poin lewat gol Walter Samuel, memanfaatkan tendangan bebas Esteban Cambiasso pada awal babak pertama.

sumber : WIBTRIBUNnews.com – Rab, 10 Okt 2012 02:12 WIB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar