Rabu, 07 November 2012
Ranking FIFA: Indonesia Naik Lima Tangga
Posisi Indonesia mengalami perbaikan dalam daftar ranking FIFA yang dirilis hari ini. Indonesia naik lima tangga dibandingkan bulan lalu untuk menempati posisi ke-165.
Pada bulan lalu, Indonesia menempati peringkat ke-170. Poin yang memperbaiki posisi Indonesia itu diperoleh dari pertandingan uji coba melawan Vietnam di Hanoi yang berakhir imbang tanpa gol.
Sedangkan Vietnam yang naik dua tangga kini menjadi terbaik di kawasan ASEAN dengan menempati peringkat ke-138. Sedangkan Filipina yang naik ke empat tangga ke-143, berada di posisi kedua Asia Tenggara. Penurunan drastis dialami Thailand yang melorot tujuh peringkat ke ranking 146.
Walau mengalami penurunan, Malaysia dan Singapura menempati posisi ke-163, karena mengumpulkan poin yang sama.
Sementara itu, Spanyol masih menempati posisi teratas. Begitu juga dengan Jerman yang tetap berada di peringkat kedua. Spanyol dan Jerman diikuti Argentina yang naik satu tangga.
Perbaikan posisi juga dialami Italia, Kolombia, dan Rusia. Rusia masuk sepuluh besar dengan kenaikkan tiga tangga. Sedangkan Uruguay terlempar dari sepuluh besar, dan kini berada di posisi ke-11.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar