Rabu, 05 Maret 2014

Bermain Bertahan, Tim Garuda Pulang Tanpa Poin

Bertandang ke markas Arab Saudi, Indonesia kembali gagal memetik poin di partai pamungkas kualifikasi Piala Asia Grup C, Kamis (6/3) dini hari WIB.

Tampil kokoh sepanjang laga, Tim Garuda harus membayar buyarnya konsentrasi di tiga menit jelang berakhirnya laga melalui gol Yasser Al Shahrani.

Babak Pertama

Bermain di kandangnya sendiri, hentakan serangan langsung ditunjukkan Arab Saudi. Permainan tempo tinggi melalui skema bola diagonal ditunjukkan para penggawa tuan rumah di awal laga. Tak lupa, mereka coba mengeksploitasi kelemahan Indonesia melalui bola-bola udara.

Namun tim besutan Alfried Riedl tampil kokoh dengan terus mamntulkan bola ke tengah. Beberapa inisiatif serangan coba dilancarkan meski belum ada yang efektif. Perlahan namun pasti, serangan Arab makin menjadi.

Di menit ke-15 tembakan keras Nasser dari sisi kanan gawang berhasil diblok dengan mantap oleh Kurnia Meiga. Selepas kans emas tersebut, Meiga benar-benar dibuat bekerja keras. Percobaan kedua dilakukan Nasser delapan menit berselang, namun Meiga kembali keluar sebagai pemenangnya karena begitu sigap menebas bola.

Memasuki setengah jam jalannya laga, berturut-turut sepakan keras Nasser, Hasan, dan Yasser tak juga mampu menembus gawang seorang Meiga. Meski sulit berkembang, rekasi coba diberikan Tim Garuda. Zulham Zamrun yang bisa saja memperoleh peluang emas di menit ke-37, gagal mengksekusi bola karena dijatuhkan Taissir.

Taissir lantas menguji Meiga dengan tembakan akuratnya. Lagi dan lagi, kiper asal Malang itu tampil memesona. Indonesia harus berterima kasih pada Meiga karena kegemilangannya di babak pertama. Terus dikurung, paruh pertama akhirnya ditutup dengan kedudukan imbang 0-0.

Babak Kedua

Kick Off babak kedua, Arab Saudi memulai pertandingan dan seperti babak pertama, mereka langsung menekan pertahanan Indonesia. Sepakan Taissir yang tipis di atas mistar Indonesia jadi aksi di menit pertama paruh kedua.

Tak mau berhenti dan semakin bernafsu untuk mencetak gol, bombardir serangan dilancarkan tuan rumah sepanjang jalannya babak penentuan ini. Indonesia nyaris tak memiliki peluang untuk mencuri gol. Kans itu sejatinya ada pada Greg Nwokolo kala dirinya sendirian berlari membawa bola pada menit ke-64. Sayang ia luput mengawasi kejaran Omar yang pada akhirnya berhasil merebut bola.

Satu menit kemudian Omar menguji Meiga melalui tandukan akuratnya. Meiga berhasil menepis bola namun tak sempurna, beruntung si kulit bundar menabrak tiang gawang dan langsung diamankan oleh para penggawa lini belakang.

15 menit jelang laga berahir serangan Arab makin menjadi, namun Meiga juga makin brilian. Selain sang kiper, mistar gawang kembali berperan. Sundulan Yasser di menit ke-73 sejatinya berhasil membuat Meiga mati langkah. Sayang seribu sayang, alih-alih meluncur masuk ke jala gawang, bola masih menerpa mistar gawang.

Stamina Indonesia menurun drastis di sepuluh menit sisa laga. Riedl tak hilang arah, ia lantas memasukkan Ahamd Bustomi dan Firman Utina untuk menggantikan Immanuel Wnggai dan Zulham Zamrun. Sayang hal itu tak menolong.

Stamina yang terkuras membuat konsentrasi permainan juga makin menurun. Petaka yang nyaris tak mucul akhirnya hadir tiga menit saja jelang laga usai. Memanfaatkan sodoran Saleem, sontekan pelan Fahd Al Muwallad berhasil mengelabui Kurnia Meiga. Skor berubah 1-0 bagi keunggulan Arab.

Hasil itu bertahan hingga 90 menit usai. Meski gagal meraih target poin di partai terakhir kualifikasi, debut Alfred Riedl yang kembali jadi pelatih Indonesia tak bisa dikatakan buruk.

Susunan Pemain
Arab Saudi: Abdullah; Muaz, Omar, Mansour, Majed; Yasser, Ibrahim, Bakhswayn, Taissir; Hamdan, Nasser
Indonesia: 
Meiga; Novan, Hamka, Igbonefo, Zulkifli; Maitimo, Wanggai, Juprianto, Zulham; Greg, Ferdinand

Selasa, 25 Februari 2014

Kalah Lagi, Harapan Setan Merah Di Liga Champion "Terancam"

GOAL.COM - Petualangan Manchester United di Liga Champions musim ini terancam terhenti di putaran yang sama seperti musim lalu, 16 besar, setelah mereka di luar dugaan dipaksa menyerah 2-0 oleh tuan rumah Olympiakos pada leg pertama di Stadion Karaiskakis, Rabu (26/2) dinihari WIB.

Aksi Alejandro Dominguez membelokkan tembakan Giannis Maniatis menghadirkan keunggulan untuk Olympiakos di babak pertama sebelum Joel Campbell melesakkan gol pengganda nan indah di awal paruh kedua.

Hasil ini menandai kemenangan perdana sang wakil Yunani atas Setan Merah setelah sebelumnya selalu kalah dalam empat pertemuan, dan anak buah Michel berada dalam posisi bagus untuk menembus babak perempat-final untuk kali pertama sejak 1998/99.

United sendiri wajib membukukan kemenangan dengan selisih tiga gol bersih saat menjamu Olympiakos di Old Trafford tiga pekan mendatang untuk membalikkan ketertinggalan agregat.

Babak Pertama

Nama besar United tampak tidak membuat takut pasukan Olympiakos, yang langsung menggeber tekanan usai wasit memulai laga dan sudah memperoleh peluang emas di menit keenam.

Kesalahan Chris Smalling nyaris berakibat fatal ketika bola sanggup dicuri Alejandro Dominguez. Gelandang serang Argentina ini lalu merangsek ke area penalti United sebelum lajunya dihentikan tekel brilian Nemanja Vidic.

Meski menjadi kubu yang banyak menerima serangan, United berkesempatan mencuri keunggulan di menit ke-17, saat tendangan penjuru Tom Cleverley gagal dihalau dengan sempurna oleh barisan pertahanan Olympiakos. Bola disundul kembali ke wilayah pertahanan tuan rumah oleh Vidic dan sampai lagi ke kaki Cleverley, yang melepas tembakan voli terlalu tinggi.

Setelahnya United mulai memegang kendali, tapi Olympiakos tetap terlihat lebih berbahaya ketimbang Setan Merah ketika melakukan serangan.

Kebuntuan laga pada akhirnya dipecahkan tuan rumah tujuh menit sebelum turun istirahat. Umpan silang Joel Campbell dari kanan bisa diantisipasi pemain bertahan United, tapi bola jatuh ke kaki Giannis Maniatis. Tendangan keras Maniatis dari luar kotak mengelabui David de Gea setelah dibelokkan oleh Dominguez.

Babak Kedua

United gagal menunjukkan peningkatan di awal paruh kedua dengan permainan yang banyak diwarnai oleh kesalahan-kesalahan umpan dan tempo yang terlalu lambat.

Hal tersebut menjadi makanan empuk buat kubu Olympiakos untuk menggelar serangan-serangan kilat ke jantung pertahanan tim tamu. Hilangnya possession dari United pula yang mengawali gol kedua Olympiakos hanya sepuluh menit usai interval.

Gol ini dilesakkan dengan cantik oleh Campbell, penyerang muda Kosta Rika pinjaman dari Arsenal. Dari sisi kanan Campbell bergerak ke tengah sebelum mengecoh Michael Carrick dan melepas tendangan melengkung kaki kiri ke pojok gawang tanpa terjangkau De Gea.

Tak lama sesudahnya manajer Davd Moyes langsung melakukan dua pergantian dengan memasukkan Danny Welbeck dan Shinji Kagawa, menggantikan Antonio Valencia dan Cleverley.

Namun perubahan itu tidak menghasilkan impak yang diinginkan lantaran kepercayaan diri Olympiakos telanjur melonjak dan skuat besutan Michel itu kian nyaman mengontrol permainan.

Performa The Red Devils baru membaik memasuki sepuluh menit terakhir. Satu kans sangat baik diperoleh Robin van Persie ketika Smalling yang lolos dari jebakan off-side memberikan umpan silang dari sisi kanan, tapi penyelesaian striker Belanda itu melayang di atas mistar.

Kans bersih perdana itu ternyata sekaligus menjadi yang terakhir untuk United dan hingga laga berakhir mereka gagal memetik gol tandang nan krusial.

Susunan Pemain

Olympiakos (4-2-3-1): Roberto; Leandro, Manolas, Marcano, Holebas; Maniatis, Ndinga; Campbell (Fuster 67'), Dominguez (Paulo Machado 76'), Perez (Valdez 86'); Olaitan

Cadangan: Megyeri; Samaris, Papadopoulos, Bong

Man. United (4-2-3-1): De Gea; Smalling, Ferdinand, Vidic, Evra; Cleverley (Kagawa 61'), Carrick; Valencia (Welbeck 60'), Rooney, Young; Van Persie

Cadangan: Lindegaard; Giggs, Chicharito, Buttner, Fellaini